Pages

Subscribe:

Sabtu, 08 Februari 2020

Resensi novel senja dan pagi

" Senja dan pagi"


A. Identitas Novel

Judul Buku           : Senja dan Pagi
- Penulis                 : Alffy Rev & Linka Angelia
- Penerbit               : Loveable x Bhumi Anoma
- Tahun Terbit        : 2019
- Jumlah Halaman : 199 hlm
- Nomor Edisi        : ISBN 978-623-7211-00-6

B. Sinopsis Novel
Novel ini diangkat dari kisah nyata penulis yaitu Alffy dan Linka. Novel ini menceritakan tentang perjalanan cinta mereka yang di awali dengan pertemuan  dua pribadi yang berbeda namun memiliki mimpi yang sama.  
Alffy merupakan seorang musik produser,sinematografer, sutradara yang berjiwa idiealis dan nasionalis. Ia selalu memiliki ide-ide gila yg ia tuangkan dalam setiap karya yang ia buat. Ia berhasil mencapai puncak kariernya pada saat ia mengisi acara penutupan Asian Games 2018. Ia berhasil dilirik oleh panita Asian Games dari video unggahannya di YouTube. Video yang ia buat dengan perjuangan dan usaha keras akhirnya membuahkan hasil. Video tersebut adalah video cover lagu resmi Asian Games 2018 yang ia susun apik dengan pengambilan gambar di atas Gunung Penanggungan.
Walaupun ia telah berhasil mencapai puncak kariernya, ia tak mau berhenti untuk membuat sebuah karya-karya baru. Ia memikirkan project selanjutnya yang akan ia kerjakan. Ia mendapatkan saran dari salah satu team kerjanya untuk membuat lagu tentang cinta. Bermula dari project ini lah ia bertemu dengan Linka. Awalnya ia hanya mencoba mencari partner kerja, lalu ia menemukan sosok Linka dari explore Instagram dan mencoba berkenalan dengannya. Ada hal yang menarik dari Linka yang membuat Alffy merubah tujuan awalnya. Alffy tak ingin project nya kali ini hanya sekedar rekaan, ia ingin sesuatu yang asli bukan settingan. Ia ingin jika lagu ini tentang cinta maka cinta itu harus sungguhan, bukan sandiwara semata. Maka dari itu iya memutuskan untuk mencari tahu lebih tentang sosok Linka.
Linka merupakan wanita akademis kelahiran tahun 1994, bidang akademis yang ditekuninya dari kecil menjadikannya siswi unggul sejak masa sekolah hingga bangku perkuliahan. Prestasi yang diraihnya memacunya untuk menjadi wanita independen seutuhnya dan sangat menjunjung tinggi karier. Linka juga merupakan sosok yang taat dan patuh terhadap orang tua, terutama ayahnya. Ayahnya merupakan sosok yang tidak menyukai seorang musisi, dan ia melarang Linka  dekat dengan seorang musisi. Mengetahui hal itu membuat Alffy menjadi tertantang untuk bertemu Ayah Linka dan meminta restu dari Ayahnya agar bisa mendekati Linka. Usaha pun di lakukan Alffy untuk bertemu dengan ayah Linka dan menjelaskan bahwa ia merupakan sosok musisi yang pantas mendapatkan Linka, ia bukan musisi yang buruk seperti yang di bayangkan  dalam pikira ayah Linka selama ini. Keputusannya untuk menjalin hubungan yang lebih serius  dengan Linka bukan sekedar keputusan semata hingga pada akhirnya ia berhasil mendapatkan restu dari Ayah Linka. Ayah Linka merespon niat baik Alffy untuk menikahi putrinya. Alffy berhasil meyakinkan ayah Linka bahwa Linka akan terjamin hidup bersama dengannya.
Setelah mengantungi restu dari orangtua Linka, kini Alffy ingin merubah pandangan ayah Linka bahwa putrinya tersebut bukan merupakan seseorang yang cocok Bekerja di bawah jam kantor, Alffy meminta Linka untuk resign dari kerjaannya, yaitu di salah satu BUMN dan mengajak Linka untuk bergabung bekerja bersamanya. Awalnya Ayah Linka sedikit keberatan , namun lagi-lagi Alffy berhasil mendapat persetujuan dari Ayah Linka dan memperbolehkan Linka untuk resign dari kerjaannya.
Alffy da Linka memutuskan mempercepat acara pernikahan mereka. Mereka mempersiapkan seluruh konsep pernikahan mereka sendiri. Mereka membuat konsep pernikahan yang unik layaknya seperti konser musik, sama sekali tidak seperti acara pernikahan. Mereka memilih konsep pernikahan A Million Dreams Wedding, seperti film The Greatest Showman

C. Unsur Intrinsik

1. Tema

Novel Senja & Pagi mempunyai tema percintaan.
2. Penokohan

1.Alffy
Alffy di dalam novel ini berperan sebagai “aku” dan sebagai tokoh utama. Alffy merupakan seseorang bertekad besar, bertanggung jawab, dan berjiwa pemimpin.

2.Linka
Linka di dalam novel ini merupakan sosok wanita yang berprestasi dalam akademis dan sangat mematuhi orang tuanya. Ia tak membantah sedikit pun yang dikatakan dan diinginkan oleh orang tuanya.

3.Ayah Alffy
Ayah Alffy dalam novel ini merupakan sosok yang religius dan merupakan sosok ayah yang baik dan menginspirasi bagi anaknya yaitu Alffy.

4.Ayah Linka
Ayah Linka dalam novel ini merupakan sosok yang akademis, tegas, dan sedikit humoris.

5.Mas Ulun
Mas Ulun adalah orang yangditunjuk oleh Ayah Alffy untuk mengajarkan Alffy bermain gitar. Mas Ulun merupakan seseorang yang sabar dan telaten.

6.Tazar, Nita, Agus
Mereka adalah REV team yaitu team music Alffy yang sangat solid dan sangat mendukung setiap karya-arya Alffy.
3. Alur

Novel Senja & Pagi ini beralur  maju.
D. Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan
Novel ini diangkat dari kisah nyata penulis dan novel ini menampilkan beberapa gambar/foto pada bagian yang sedang di ceritakan dan penulis menyertakan barcode yang dapat di akses oleh pembaca agar pembaca dapat melihat lebih nyata novel tersebut dalam sebuah sepenggalan cuplikan moment dari novel  di Youtube ataupun Instagram milik penulis.

a.            Kekurangan
Terdapat banyak kesalahan dalam penulisan kata pada novel ini. Sehingga pembaca harus memahami maksud kata-kata yang salah ketik tersebut. Seharusnya, penulis lebih teliti lagi dalam memeriksa kesalahan penulisan pada novel ini sebelum di cetak dan di sebar luaskan.

E. Kesimpulan 

Novel yang di angkat dari kisah nyata penulis ini disusun sangat apik dengan menggunakan bahasa yang sederhana. Karena novel ini merupaakan novel baru, bahasa-bahasa istilah baru di kalangan remaja yang mereka tuliskan juga mudah di pahami oleh pembaca remaja. Namun sedikit sulit dipahami jika pembaca bukan dari kalangan remaja. Pembaca akan lebih memahami isi dari cerita jika mereka mengakses barcode yang penulis cetak di beberapa lembar halaman dalam novel. 

Sumber:https://googleweblight.com/i?u=https://resensinovelsenjadanpagi.blogspot.com/2019/06/resensi-novel-senja-dan-pagi-komunikasi.html%23more&hl=id-ID#a.more

1 komentar:

  1. kelinci99
    Togel Online Terpercaya Dan Games Laiinnya Live Casino.
    HOT PROMO NEW MEMBER FREECHIPS 5ribu !!
    NEXT DEPOSIT 50ribu FREECHIPS 5RB !!
    Ada Bagi2 Freechips Untuk New Member + Bonus Depositnya Loh ,
    Yuk Daftarkan Sekarang Mumpung Ada Freechips Setiap Harinya
    segera daftar dan bermain ya selain Togel ad juga Games Online Betting lain nya ,
    yang bisa di mainkan dgn 1 userid saja .
    yukk daftar di www.kelinci99.casino

    BalasHapus